Siswa Kelas 10 SMA Tunas Bangsa Tunjukkan Jiwa Kewirausahaan Lewat Kegiatan Mandiri

oplus_2

Siswa Kelas 10 SMA Tunas Bangsa Tunjukkan Jiwa Kewirausahaan Lewat Kegiatan Mandiri Hari ini 23/5/2025, siswa-siswi kelas 10 SMA Tunas Bangsa menunjukkan semangat kewirausahaan yang luar biasa dengan secara mandiri membeli dan menjual produk hasil kreativitas mereka. Kegiatan ini merupakan cerminan dari hasil pembelajaran mata pelajaran PKWU (Prakarya dan Kewirausahaan) yang telah mereka ikuti selama ini. Melalui pembelajaran yang berkelanjutan, para siswa tidak hanya memahami konsep kewirausahaan secara teori, tetapi juga mampu mengimplementasikannya secara nyata di kehidupan sehari-hari. Tanpa harus selalu diarahkan oleh guru, mereka dengan inisiatif sendiri menunjukkan keberanian, kreativitas, dan tanggung jawab dalam menjalankan kegiatan wirausaha. SMA Tunas Bangsa bangga dapat menjadi bagian dari proses tumbuhnya jiwa wirausaha dalam diri para siswa, sebagai bekal penting untuk menghadapi masa depan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *